Ilmu Keperawatan, Info jurusan dan Prospek Kerja

KAMPUS, Malangpost.id – Jurusan Ilmu Keperawatan merupakan jurusan yang masuk ke dalam rumpun ilmu Saintek. Jurusan ini mempelajari keterampilan ilmu keperawatan sebagai bekal untuk menjadi seorang perawat.

Bagi kamu yang tertarik dengan dunia kesehatan, jurusan Ilmu Keperawatan bisa menjadi pilihanmu selain jurusan Pendidikan Dokter. Jurusan Ilmu keperawatan dapat dipelajari pada jenjang Diploma/Vokasi dan Sarjana. Jika kamu lebih tertarik pada jenjang Diploma, kamu bisa memilih di antara D3 dan D4. Lulusan D3 akan mendapat gelar A. Md. Kep (Ahli Madya Keperawatan) sedangkan lulusan D4 akan mendapat gelar S. Tr. Kep (Sarjana Terapan Keperawatan).

Perbedaan antara pembelajaran pada jenjang Diploma dan Sarjana ada pada praktik dan teorinya, Diploma lebih banyak melakukan praktik sedangkan Sarjana mendalami teori maupun praktik. 

Prospek kerja lulusan Ilmu Keperawatan pun sangat luas, baik di Indonesia maupun di luar negeri. Hal ini disebabkan oleh kebutuhan pelayanan kesehatan di dunia yang semakin hari terus meningkat.

Berikut beberapa prospek kerja jurusan Ilmu Keperawatan:

  1. Perawat Rumah Sakit

Menjadi perawat rumah sakit merupakan salah satu pekerjaan yang mulia namun juga melelahkan. Pasalnya, setiap hari kamu harus bertemu dengan beraneka ragam sifat pasien yang sulit ditebak. Namun, dengan menjadi perawat rumah sakit, jenjang karirmu dapat terjamin. Kamu juga bisa memilih rumah sakit mana saja yang kamu minati, selama masih ada slot untuk tenaga perawat. 

  1. Perawat Homecare

Sesuai namanya homecare, perawat homecare merupakan perawat yang bekerja merawat orang di rumah. Sistemnya adalah seperti pemberi dan penyewa jasa. Di mana kamu akan bekerja di rumah orang lain yang ingin menyewa jasa kamu sebagai perawat.

Jika kamu kurang menyukai lingkungan rumah sakit dan pekerjaan yang terpaku pada aturan dan jam kerja, menjadi perawat homecare bisa menjadi salah satu pilihanmu. Dengan menjadi perawat homecare jam kerjamu dapat menjadi lebih fleksibel. 

  1. Asisten Dokter

Asisten Dokter bertugas membantu dokter dalam memberikan pelayanan kesehatan, seperti meninjau riwayat medis pasien, melakukan tes kesehatan, memberi obat, dan memberi nasihat kepada pasien.

  1. Penulis Buku Kesehatan

Tentunya sebagai lulusan ilmu keperawatan kamu memiliki banyak ilmu tentang dunia keperawatan. Ilmu yang telah diperoleh dari bangku kuliah tersebut dapat dituangkan ke dalam tulisan dan menjadikannya sebuah buku. Buku itulah yang nantinya juga bisa dimanfaatkan oleh orang-orang yang sedang belajar tentang ilmu keperawatan. Jika bukumu terjual luas, kamu akan mendapatkan royalti yang besar.

  1. Medical Representative

Medical representative merupakan profesi yang cocok untuk kamu yang mempunyai keterampilan marketing yang bagus. Karena tugas utama medical representative adalah membuat promosi untuk produk-produk farmasi. Biasanya posisi ini berada di perusahaan yang bergerak di bidang farmasi.

  1. Manajer Data Klinis

Manajer data klinis bertugas untuk mengelola database klinis, menganalisis fenomena kesehatan yang terjadi berdasarkan data yang ditemukan.

Keterampilan lain yang diperlukan manajer data klinis adalah keterampilan mengolah data dengan sistem komputer. 

Jadi bagaimana apakah Anda tertarik mengambil jurusan ini?

Semangat meraih cita-cita!

Bagikan ke sosial media:

Recommended For You

Tsamara

About the Author: Tsamara salwa

1 Comment

  1. Can you be more specific about the content of your article? After reading it, I still have some doubts. Hope you can help me. https://accounts.binance.com/ru/register-person?ref=RQUR4BEO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Kunjungi Alamat Baru Kami

This will close in 0 seconds