Bahasa Inggris itu perlu yah
KARIR, malangpost.id – Dunia kerja memang keras, begitu juga dengan penyeleksiannya. Semakin modern kehidupan, maka semua hal termasuk manusia dituntut untuk bisa adaptasi dengan perubahan yang ada. Salah satunya di dalam persyaratan kerja yang semakin kompkes dan khusus.
Adanya persyaratan khusus maupun tambahan menjadi nilai plus bagi calon karyawan dan perusahaan itu sendiri. Karena perusahaan yang tidak ternama sekalipun membutuhkan skill khusus yang dimiliki, salah satunya adalah menguasai bahasa Inggris, agar kualitas dari perusahaan tersebut semakin baik.
Nah, berikut ini akan disimpulkan apa saja sih alasan kenapa menguasai bahasa Inggris sangat perlu dalam dunia kerja, yuk cek!.
1. Kesempatan Kerja yang Anda Dapat Bisa Lebih Besar
Dengan anda menguasai bahasa Inggris anda bisa memiliki kesempatan maupun peran besar untuk bisa mendapatkan peluang banyak diterima. Semakin bagus skill bahasa Inggris kita maka kita bisa mendapatkan pekerjaan yang kita inginkan.
2. Bisa Mendapatkan Karir yang Kita Inginkan maupun Kita Kembangkan
Dengan menguasai bahasa Inggris bisa memberikan peluang anda untuk berkarir dimana siapa tahu anda yang bekerja sekarang bisa naik jabatan atau masuk ke level yang lebih tinggi berdasarkan kemampuan yang ia punya.
3. Bisa Menambah Relasi
Dengan kemampuan bahasa Inggris yang anda punya, maka anda bisa menambah relasi. Kenapa?. Karena dengan menguasai bahasa Inggris, maka komunikasi anda bisa bagus dan luas. Apalagi bahasa Inggris adalah bahasa dunia. Maka otomatis, mendapatkan relasi adalah jawabannya.
4. Bisa Mengakses Secara Mudah terhadap Berbagai Informasi
Jika ingin maju dalam karir, maka tidak hanya relasi maupun skill saja yang dibutuhkan. Anda butuh mempelajari hal yang lain terkait dengan kerja. Sehingga kamu butuh banyak akses atau data. Dengan adanya bahasa Inggris maka anda bisa mengakses semua informasi secara mudah.
5. Memudahkan Anda dalam Melakukan Bisnis
Maksudnya adalah anda melakukan bisnis misalnya dalam hal perjalanan. Maka saat anda ke luar negeri untuk bisnis, bahasa Inggris menjadi perantara atau komunikasi untuk berbisnis. Dengan komunikasi yang lancar, maka bisnis anda akan berhasil dan lancar. Tahu sendiri kan bahasa global adalah Inggris.
6. Akan Lebih Tahu dan Terbuka akan Budaya Luar
Yap, dengan mempelajari bahasa Inggris otomatis kita bisa mengeksplore banyak hal, termasuk budaya yang dimiliki oleh luar negeri (di luar Indonesia). Dengan kita jalan-jalan ke luar negeri atau mencari informasi akan suatu negara maka kita akan tahu budaya mereka secara tidak langsung.
Dan itu bisa dibuat untuk bisnis, tour guide dan lain sebagainya.
7. Otomatis Bahasa Inggris sebagai Kunci
Kenapa kunci komunikasi? Karena seperti penjelasan dari awal bahwa bahasa Inggris merupakan bahasa dunia. Maka dengan bahasa Inggris yang lancar, anda bisa menguasai dunia secara tidak langsung. Begitu juga dengan dunia kerja. Semua akan terasa mudah dengan keahlian tersebut.
8. Bahasa Inggris bisa Dibilang sebagai Bahasa Internet
Bagi anda yang ingin dan sedang bekerja di bidang teknologi, maka anda harus bisa menguasai bahasa Inggris secara dasar minimal. Karena kebanyakan bidang teknologi maupun internet sekarang sudah memakai bahasa Inggris.
9. Secara Tidak Langsung Melatih Anda jadi Seorang Tech Savy
Apa itu maksudnya?. Saat anda mencari pekerjaan maka anda harus menjadi seorang Tech Saver. Dalam artian, anda harus memahami bahasa yang digunakan dengan menggunakan bahasa Inggris di zaman teknologi saat ini.
Nah, itulah 9 alasan mengapa penting mempelajari bahasa Inggris di dunia kerja. Semoga bermanfaat.