5 Manfaat Mengikuti Pesantren Kilat Selama Ramadhan

FEATURES, malangpost.id – Ada beberapa hal yang dilakukan umat muslim saat bulan suci Ramadhan. Diantaranya memperbanyak ibadah dan juga mengikuti pesantren kilat. Umumnya, pesantren kilat diperuntukkan untuk anak-anak sekolah. Namun, ada juga pesantren kilat yang diadakan untuk orang dewasa.

Pesantren kilat biasanya berlangsung selama dua minggu dan memberikan banyak manfaat. Diantaranya memperdalam ilmu agama dan mendapatkan pahala sebanyak-banyaknya.

Buat yang penasaran apa saja manfaat mengikuti pesantren kilat, berikut beberapa diantaranya.

1. Memperdalam ilmu agama

Saat mengikuti pesantren kilat, para peserta akan mendapatkan ilmu dan pemahaman mengenai keislaman lebih mendalam. Mulai dari praktik wudhu, shalat, mendengarkan ceramah, dan membaca Al Qur’an. Selain itu, peserta juga bisa mempelajari kitab-kitab lainnya, seperti kitab kuning.

2. Belajar disiplin dan lebih taat beribadah

Selama di pesantren, peserta akan diajarkan disiplin dalam beribadah dan kegiatan sehari-hari. Umumnya, kegiatan di pesantren sudah terjadwal, mulai dari bangun tidur hingga malam hari.  Hal ini bisa membantu peserta belajar untuk lebih disiplin dalam menjalankan kegiatan sehari-hari. Sehingga peserta akan lebih taat membiasakan dan menjalankan ibadah.

3. Lebih mandiri

Pesantren kilat, khususnya untuk anak-anak bisa menjadi salah satu cara untuk belajar lebih mandiri. Biasanya, pesantren kilat dilakukan di suatu tempat yang membuat peserta berpisah dari keluarga. Di pesantren, peserta akan belajar mengatur dan melakukan semuanya sendiri.

4. Beradaptasi dengan orang baru

Dengan mengikuti pesantren kilat, peserta bisa bertemu dengan orang-orang baru. Mulai dari sesama peserta, para pengajar, dan lainnya. Kita dituntut untuk bisa beradaptasi dan berkomunikasi dengan orang yang baru kita kenal. Atau jika ada teman yang kita kenal, bisa menjadi lebih akrab.

5. Mengamalkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari

Manfaat mengikuti kegiatan ini berikutnya agar peserta bisa menerapkan dan mengamalkan ajaran agama Islam dalam kehidupan sehari-hari. Dengan ilmu yang didapat dan latihan disiplin, bisa membuat peserta menjadi pribadi yang lebih baik.

Bagikan ke sosial media:

Recommended For You

desi3

About the Author: desi3

Seorang 'bibiliophile' yang jatuh cinta dengan Himalaya dan fans berat warna biru.~ travel to fulfill your soul ~

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Kunjungi Alamat Baru Kami

This will close in 0 seconds