Drama Liga Diputus Polisi.

MALANG, malangpost.id- Belum juga mulai. Masih mau akan. Tapi lanjutan Liga 1 2020, sudah pupus di awal jalan. Polisi, tidak mau memberikan izin keramaian. Dalihnya, Covid-19 masih terus meningkat. Jumlah masyarakat yang terinfeksi, juga makin tinggi.

‘’Terkait Liga Indonesia Baru 1 dan 2, yang akan dilaksanakan mulai 1 Oktober 2020, Polri tidak mengeluarkan izin Keramaian,’’ ujar Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol. Argo Yuwono,

Maklumat tidak akan keluarkan izin keramaian, di semua tingkatan, juga sudah dibuat. Polri bersama TNI, berikut stakeholder yang lain, sedang konsentrasi melaksanakan operasi yustisi. Di semua jajaran.

Padahal kompetisi kasta tertinggi tanah air itu, akan bergulir 1 Oktober mendatang. Dibuka pertandingan PSS Sleman vs Persik Kediri. Di Stadion Maguwoharjo Sleman.

Arema FC sendiri, akan menjamu Persija, dua hari berselang. Di Stadion Kanjuruhan, dengan tanpa penonton. Seperti yang disyaratkan polisi.

Sebelumnya, PSSI juga sudah teken MoU dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BPNB). Bahkan 18 tim peserta, menjadi brand ambassador, tentang penyelenggaraan olahraga yang aman dari Covid-19.

MoU itu, juga sebagai izin dilanjutkannya Liga 1 2020, di masa pandemi. Yang tekennya dilakukan secara virtual. Antara Ketua BNPB, sekaligus Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Pada 17 September lalu.

Arema pun hanya bisa prihatin. Upaya mengkampanyekan protokol kesehatan, melalui sepak bola kembali terhambat.

‘’Banyak pihak bergantung dari sepak bola. Tak hanya pengelola. Tapi juga keluarga pemain, pelatih dan official. Termasuk karyawan yang bekerja di klub,’’ kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji.(rdt)

>>>> Selengkapnya Di Harian DIs Way Malang Post (30/9)

Bagikan ke sosial media:

Recommended For You

Calya

About the Author: Calya Putri

Pecinta musik dan pastinya juga suka menyanyi. Penulis yang memiliki bintang Sagitarius ini juga menykai K-Pop dan hobi wisata alam terutama pantai. Dunia fashion juga digelutinanya sejak kecil tebukti dari beberapa prestasi yang sering diraih dalam peragaan busana.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Kunjungi Alamat Baru Kami

This will close in 0 seconds