Aksi Koboi Jalanan di Jalan Ahmad Yani, Satreskim Polresta Malang Kota Lakukan Penyelidikan

UPDATEKOTA, malangpost.id – Terjadi aksi koboi jalanan di pinggir Jalan Ahmad Yani, Satreskim Polresta Malang Kota lakukan penyelidikan atas informasi tersebut.

Terjadi aksi koboi jalanan saat seseorang menembakkan sesuatu yang diduga pistol airgun ke seorang pemuda. Aksi ini terjadi di pinggir Jalan Ahmad Yani, Kota Malang pada Minggu, 20 Februari 2022 sekitar pukul 03.00 WIB.  Menurut informasi yang didapat dari berbagai sumber, korban yang merupakan warga Kecamatan Blimbing saat itu hendak membeli bakso.

Atas peristiwa tersebut, Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Malang melakukan penyelidikan kejadian aksi koboi jalanan di Jalan Ahmad Yani. Menurut Kasat Reskrim Polresta Malang Kota, Kompol Tinton Yudha Riambodo, saat ini pihaknya masih terus mendalami perkara tersebut.

Lebih lanjut pria yang akrab disapa Tinton ini menjelaskan, ada dua pelaku dalam kejadian aksi koboi jalanan tersebut. Meskipun begitu, hanya satu orang yang menembak. Satreskim Polresta Malang Kota telah melakukan dan memeriksa sejumlah saksi mata terkait aksi koboi jalanan tersebut.

Tinton juga mengatakan kalau pihaknya masih mencari motif pelaku menodongkan dan menembakkan pistol yang diduga airgun ke korban.

Menurutnya, korban juga tidak mengetahui kenapa pelaku menembaknya.

Mengingat pelaku penembakan memiliki pistol diduga airgun, Tinton juga enggan mengatakan apakah pelakunya merupakan oknum aparat.

“Tidak bisa nebak-nebak. Intinya, kami terus dalami perkara ini dan masih dalam penyelidikan,” tuturnya.

Pemuda yang ditembak dengan pistol diduga airgun tersebut mengalami luka di bagian dada sebelah kirinya. Korban langsung mendapat perawatan intensif di RS Saiful Anwar Malang. Menurut sejumlah saksi, pelaku diketahui mengendarai sepeda motor Yamaha Aerox hitam dan membonceng perempuan.

Sebelumnya, pelaku juga sempat menembakkan pistolnya dua kali ke orang yang nongkrong di pinggir jalan. Beruntung, tembakan meleset dan tidak mengenai siapapun.

Bagikan ke sosial media:

Recommended For You

desi3

About the Author: desi3

Seorang 'bibiliophile' yang jatuh cinta dengan Himalaya dan fans berat warna biru.~ travel to fulfill your soul ~

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Kunjungi Alamat Baru Kami

This will close in 0 seconds