Windy Cantika Aisah, Atlet Berprestasi Ikuti Jejak Sang Ibu

SOSOK, Malangpost.id – Nama Windy Cantika Aisah langsung menjadi perbincangan masyarakat Indonesia setelah ia berhasil menyumbangkan medali pertama di Olimpiade Tokyo 2020. Kesuksesan Windy membuat sebagian orang flashback ke 31 tahun terakhir, ketika Siti Aisyah, ibu Windy mengharumkan nama bangsa Indonesia melalui olahraga yang sama.

Siapakah sosok Windy Cantika Aisah ini? Cek profilnya di bawah ini, yuk!

Memulai Debutnya Sebagai Atlet Profesional Pada Tahun 2019

Windy memulai debut profesionalnya sebagai atlet angkat besi pada 2019. Wanita kelahiran 11 Juni 2002 itu meraih emas pada SEA Games 2019 di Filipina. 

Sejak kemenangannya di Filipina, Windy terus menorehkan berbagai prestasi. Pada puncaknya, ia berhasil membawa pulang medali perunggu untuk Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.

Sederet Prestasi yang Telah Diraih Windy

Meski Windy baru menekuni profesinya sebagai atlet selama dua tahun, sudah banyak medali yang diraihnya. Selain medali emas dari SEA Games 2019 di Filipina, Windy juga berhasil membawa pulang medali perak di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2019 di Suva dan medali emas di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2021 di Tashkent untuk kelas 49 kg.

Ikuti Jejak Ibu untuk Mengejar Dunia yang Sama

Bagi Windy, angkat beban bukanlah hal baru baginya. Siti Aisyah, ibu Windy juga seorang atlet angkat besi profesional 31 tahun lalu. Sama seperti Windy, Siti pertama kali melakukan debut profesionalnya pada usia 16 tahun melalui Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior yang diadakan di Senayan, Jakarta. 

Baca juga : Intip 7 Potret Atlet Angkat Besi Berprestasi, Eko Yuli Irawan dan Keluarga

Mengalami betapa sulitnya bertarung dalam kompetisi angkat besi, Siti mendukung penuh karir Windy saat ini. Siti tak lelah memberikan dukungan agar Windy selalu semangat.

Saat mengetahui Windy meraih juara ketiga dan meraih medali perunggu di Olimpiade Tokyo 2020, Siti mengaku terharu hingga meneteskan air mata.

Siti berharap Windy bisa terus mengikuti kejuaraan dunia lainnya dan karirnya bisa lebih cemerlang dari sebelumnya.

Itulah profil singkat Windy Cantika Aisah yang berhasil menyumbangkan medali perunggu untuk Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020. Semoga kedepannya bisa lebih berprestasi lagi, ya!

Bagikan ke sosial media:

Recommended For You

Maharani

About the Author: Maharani Safitri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Kunjungi Alamat Baru Kami

This will close in 0 seconds