Warga Perumahan Rose Garden Antusias Ikuti Perayaan Kemerdekaan dengan Lomba Foto

Malam puncak perayaan Hari Kemerdekaan

HIBURAN, Malangpost.id – Walau ditengah pandemi Covid-19 semangat merayakan kegiatan peringatan HUT kemerdekaan RI tetap terjaga dari Warga Perumahan Rose Garden. Terletak di kelurahan Sukatani kecamatan Tapos Kota Depok Jawa barat. Menariknya perlombaan ini digelar secara virtual seperti lomba foto yang diposting di Instagram.

Ketua Pelaksana Komang Arimbawa mengatakan bahwa tim kepanitiaan HUT RI ke-76 untuk tahun ini, telah kedua kali merayakan gelaran kemerdekaan dengan suasa pandemi.

‘’Kami tim panitia HUT RI ke-76 setiap tahun kami mengadakan acara kemerdekaan. Maka ditahun kedua pendemi ini, kami berfikir bagaimana tetap mengadakan acara agar tiap tahun itu ada kenangan. Bahwa hari kemerdekaan itu selalu semangat dan meriah,’’ kata Komang.

Ia juga menambahkan bahwa ide lomba foto ini adalah hasil dari pemuda pemudi karang taruna setempat. Menurutnya awalnya ia ragu akan lomba tersebut, namun dengan berjalannya waktu warga semakin antusias mengikuti lomba tersebut.

‘’Tim kami membuat ide lomba menarik yang meminimalisir pertemuan antar warga secara offline. Ide tersebut yakni dengan mengadakan lomba foto secara online yang diupload di Instagram. Awalnya tim kami ragu, setelah dilihat perkembangannya ternyata banyak sekali yang daftar,’’ imbuhnya.

Salah satu potret lomba foto

Tim pelaksana juga telah menyiapkan wadah untuk menampung hasil perlombaan lomba foto secara online diakun Instagram @rgproduction7 atau bisa klik link berikut ( https://instagram.com/rgproduction7?utm_medium=copy_link ) untuk melihat hasil potret menarik dari warga Perumahan Rose Garden

Ketua RT 05 Ade Saputra Harahap juga manyampaikan bahwa ia bangga terhadap warganya, meskipun dalam keadaan pandemi masih menjaga semangat gotong royong dan kekompakan.

‘’Saya juga berterima kasih kepada warga semuanya, dikarenakan telah turut serta meramaikan kegiatan ini, semoga pandemi segera berakhir dan agar kita semua tetap bisa menggelar perayaan kemerdekaan ini,’’ sambutnya.

Bagikan ke sosial media:

Recommended For You

Redaksi

About the Author: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Kunjungi Alamat Baru Kami

This will close in 0 seconds